6 Wisata Semarang Untuk Keluarga
Semarang adalah salah satu kota di Indonesia yang memiliki banyak destinasi wisata menarik untuk dikunjungi bersama keluarga. Selain kaya akan sejarah dan budaya, kota ini juga menawarkan berbagai objek wisata yang ramah anak dan penuh hiburan. Dari wisata alam, sejarah, hingga tempat-tempat bermain yang menyenangkan, Semarang memiliki banyak pilihan yang cocok untuk liburan keluarga.
Berlibur bersama keluarga di Semarang bukan hanya sekadar menghabiskan waktu bersama, tapi juga bisa menjadi momen edukatif bagi anak-anak. Berikut adalah rekomendasi tempat wisata Semarang untuk keluarga!
Lawang Sewu: Wisata Sejarah Penuh Misteri
Ikon sejarah di Semarang yang terkenal dengan arsitekturnya yang unik dan jumlah pintu yang banyak. Bangunan peninggalan Belanda ini bukan hanya menawarkan wisata sejarah, tetapi juga memberikan pengalaman misteri yang menarik. Dengan desain kolonial yang megah, sangat menarik bagi orang dewasa dan edukatif untuk anak-anak.
Di sini, Anda dan keluarga bisa mengunjungi ruang-ruang bersejarah, belajar tentang sejarah kereta api di Indonesia, hingga merasakan sedikit petualangan di lorong-lorong bawah tanah yang terkenal dengan cerita mistisnya.
Lokasi : Jl. Pemuda No.160, Sekayu, Kota Semarang
Kampung Pelangi: Spot Foto dan Kreasi Seni Anak
Kampung Pelangi, yang terletak di kawasan Gunung Brintik, Semarang, merupakan kawasan permukiman yang dihias dengan warna-warna cerah dan mural yang kreatif. Tempat ini sangat cocok untuk wisata keluarga, terutama bagi anak-anak yang menyukai warna-warni dan aktivitas seni
Lokasi : Jl. DR. Sutomo No.89, Randusari, Kec. Semarang Sel., Kota Semarang
Old City 3D Trick Art Museum: Seru dan Menghibur
Untuk pengalaman wisata yang menghibur, kunjungi Old City 3D Trick Art Museum di Semarang. Tempat ini menawarkan ilusi optik dengan seni 3D yang menarik dan interaktif. Dengan berbagai lukisan dinding tiga dimensi, museum ini sangat seru untuk anak-anak maupun dewasa, karena pengunjung dapat berfoto dengan pose yang unik dan menarik.
Anak-anak akan sangat menikmati pengalaman berada di dalam gambar yang tampak nyata, seperti berenang bersama ikan paus atau bergelantungan di atas gedung tinggi. Museum ini cocok untuk Anda yang ingin berwisata keluarga sambil bersenang-senang dengan kreativitas dalam berpose di foto.
Lokasi : Jl. Srikandi, Plombokan, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah
Taman Wisata Puri Maerokoco: Miniatur Jawa Tengah
Taman Wisata Puri Maerokoco merupakan tempat yang pas untuk memperkenalkan budaya Jawa Tengah kepada anak-anak. Di taman ini, Anda dan keluarga bisa melihat replika rumah adat dari berbagai daerah di Jawa Tengah. Setiap rumah adat menampilkan karakteristik unik yang menarik untuk dipelajari.
Taman ini juga memiliki wahana permainan anak, danau buatan, serta area untuk berperahu. Dengan suasana yang tenang dan asri, Taman Wisata Puri Maerokoco bisa menjadi pilihan wisata keluarga yang santai namun penuh edukasi.
Lokasi : BRT PRPP, Tawangsari, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang
Umbul Sidomukti: Wisata Alam di Pegunungan
Bagi Anda yang ingin menikmati wisata alam di area pegunungan, Umbul Sidomukti adalah pilihan yang sempurna. Selain itu, di sini terdapat kolam renang alami yang sangat populer di kalangan wisatawan.
Umbul Sidomukti juga menyediakan berbagai kegiatan outbond seperti flying fox, berkuda, dan trekking. Anak-anak bisa belajar tentang alam sekaligus beraktivitas fisik yang menantang namun aman. Dengan pemandangan pegunungan yang indah, liburan keluarga di Umbul Sidomukti akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan.
Lokasi : Umbul Sidomukti, Manggung, Jimbaran, Bandungan, Kabupaten Semarang
Wisata Pantai Marina: Tempat Bersantai di Tepi Laut
Untuk menutup wisata keluarga di Semarang, Pantai Marina bisa menjadi pilihan yang tepat. Pantai ini terletak tidak jauh dari pusat kota, sehingga mudah dijangkau oleh wisatawan. Di sini, Anda bisa menikmati pemandangan laut sambil bersantai di pinggir pantai atau bermain pasir bersama anak-anak.
Pantai Marina juga menyediakan area bermain dan taman yang cocok untuk anak-anak. Tersedia berbagai permainan seperti perahu kayuh dan ATV yang bisa disewa. Menikmati sunset di Pantai Marina bersama keluarga tentu akan menjadi momen yang indah dan tak terlupakan.
Lokasi : Tawangsari, Semarang
Gunakan Sewa Mobil Untuk Akomodasi Wisata Anda!
Semarang memang menawarkan banyak pilihan wisata yang cocok untuk keluarga. Dengan berbagai aktivitas menarik dan edukatif, liburan bersama keluarga di kota ini akan menjadi pengalaman yang penuh kesan. Jadi, tunggu apalagi? Rencanakan liburan Anda ke Semarang sekarang juga! Jelajahi keindahan Kota Atlas dengan bebas dan fleksibel menggunakan mobil sewaan dari Belvania Trans. Nikmati perjalanan yang nyaman dan menyenangkan tanpa perlu khawatir ribet dengan transportasi umum.